Manfaat Luar Biasa Jambu Biji Untuk Kesehatan Hingga Kecantikan


Manfaat Luar Biasa Jambu Biji Untuk Kesehatan Hingga Kecantikan


Jambu biji atau yang memiliki nama lain guava merupakan buah tropis yang berasal dari Brasil. namun buah ini akan sangat mudah sekali ditemui di Indonesia. karena jambu biji merupakan salah satu tumbuhan yang sangat mudah tumbuh di Indonesia. selama ini masyarakat sering memanfaatkan buah yang satu ini untuk pengobatan DBD. karena berdasarkan beberapa penelitian, ekstrak dari daun jambu biji dapat menghambat virus penyebab penyakit DBD yakni virus dangue. Selain sebagai pengobatan DBD, Ternyata buah yang satu ini juga banyak mengandung manfaat yang baik bagi kesehatan tubuh yakni diantaranya


Obat gigi 


Selain buahnya yang bisa dimanfaatkan untuk pengobatan DBD, daun buah jambu biji juga bisa di manfaatkn sebagai pengobatan gigi. Karena Sifat anti-inflamasi pada buah tersebut menjadi bahan alami untuk melawan infeksi dan membunuh kuman pada gigi. serta dapat meringankan rasa nyeri pada gigi dengan cara mengunyah daunnya langsung.

Dapat memperlambat penuaan dini

Vitamin C , vitamin A, dan antioksidan yang terkandung pada buah jambu biji mampu membantu melindungi kulit dari garis-garis halus dan keriput, sehingga membuat penampilan terlihat lebih awet muda serta dapat memperlambat proses penuaan.


Dapat Meningkatkan imun tubuh

Dalam buah ini banyak mengandung vitamin c yang jumlahnya justru lebih banyak 4 kali lipat dibandingkan dengan buah jeruk yang selama ini kita ketahui banyak mengandung vitamin c. vitamin C sendiri sangat baik untuk menjaga imunitas tubuh guna memerangi infeksi dan patogen. selain itu, mengkonsumsi jambu biji tiap hari bisa melindungi dari influenza.

Dapat meningkatkan kesehatan jantung Serta menghambat Tekanan Darah

Mengkonsumsi jambu biji dapat membantu menurunkan kadar trigliserida dan kolesterol jahat yang dapat memicu perkembangan penyakit jantung. Selain itu, mengkonsumsi jambu biji dapat meningkatkan natrium atau kalium tubuh, yang berfungsi mengatur tekanan darah pada penderita tekanan darah tinggi.
Jambu biji memiliki kandungan kalori yang rendah, yaitu sekitar 68 kalori per 100 gram yang dapat membantu mengurangi tekanan darah dan menurunkan kolesterol jahat yang jadi pemicu sakit jantung dan hipertensi.

Dapat Meningkatkan penglihatan Mata

Selain wortel, yang memang diketahui sangat baik untuk mata, buah jambu biji juga sangat baik untuk kesehatan mata karena mengandung vitamin A yang bahkan lebih banyak dari lemon. kandungan vitamin A yang terdapat pada jambu biji dapat membantu memperbaiki penglihatan mata hingga mengurangi rabun
dan mencegah penyakit mata seperti katarak

Dapat mempertajam ingatan

Jambu biji juga mengandung vitamin B3 dan B6 yang dapat meningkatkan sirkulasi darah ke otak dan saraf. hal tersebut mampu membantu mempertajam fokus otak dalam berpikir.

Dapat Meningkatkan mood

Buah jambu biji adalah buah yang Kaya akan tembaga, yang dapat meningkatkan fungsi tiroid yang menyeimbangkan hormo dan meningkatkan energi. Konten magnesium yang terdapat dalam buah jambu juga mampu membantu merelaksasi saraf. mengonsumsi buah jambu biji secara rutin setiap hari bisa menurunkan kecemasan dan meningkatkan mood seseorang.

Manfaat Luar Biasa Jambu Biji Untuk Kesehatan Hingga Kecantikan

Nah, Itulah beberapa manfaat dari buah jambu biji. Selain bisa dimakan langsung, buah jambu biji juga sangat segar untuk di buat juss dengan campuran es batu. mau mencobanya?

Belum ada Komentar untuk "Manfaat Luar Biasa Jambu Biji Untuk Kesehatan Hingga Kecantikan"

Posting Komentar

Berkomentarlah yang sopan ^_^

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel